DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PERBANDINGAN KINERJA REKSADANA SYARIAH DAN REKSADANA KONVENSIONAL JENIS SAHAM DI INDONESIA
PENGARANG:RISSE SILVIA RAHMAN
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-06-20


Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi perbedaan kinerja antara reksadana syariah dan

konvensional jenis saham di pasar modal Indonesia. Data dikumpulkan dari produk reksadana

yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) selama periode 2020-2022.

Metode purposive sampling digunakan untuk memilih sampel berdasarkan kriteria tertentu,

dengan fokus pada reksadana yang aktif dan memiliki data nilai aset bersih (NAB). Indeks

Sharpe, Treynor, dan Jensen digunakan untuk mengukur kinerja, dengan analisis statistik

deskriptif untuk menggambarkan karakteristik data. Sebelum uji hipotesis dilakukan, asumsi

normalitas dan homogenitas data diuji menggunakan perangkat lunak SPSS 26.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan signifikan dalam kinerja indeks

Sharpe antara reksadana syariah dan konvensional jenis saham. Namun, temuan ini

bertentangan dengan hasil pengukuran menggunakan indeks Treynor dan Jensen, yang

menunjukkan adanya perbedaan signifikan dalam kinerja kedua jenis reksadana tersebut.

Kata Kunci : Kinerja, Reksadana Syariah dan Konvensional Jenis Saham, Indeks Sharpe,

Indeks Treynor, Indeks Jensen

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI