DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH CITRA MEREK DAN CITA RASA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KOPI MEREK KAPAL API DI KOTA BANJARMASIN
PENGARANG:RABIATUL HASANAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-06-24


Rabiatul Hasanah, 2010412320014, 2024. Pengaruh Citra Merek dan Cita Rasa Terhadap Keputusan Pembelian Pada Kopi Merek Kapal Api Di Kota Banjarmasin, di bawah bimbingan: Rizki Muslim Hidayat.

Citra merek dan cita rasa dapat membuat seseorang melakukan keputusan pembelian kopi merek kapal api. Penelitian ini menggambarkan bagaimana tingkatan citra merek, cita rasa, serta keputusan pembelian. Selain itu juga menguji pengaruh citra merek dan cita rasa terhadap keputusan pembelian.

Lokasi penelitian yang di pilih adalah Kota Banjarmasin. Sebanyak minimal 96 konsumen yang pernah membeli dan mengkonsumsi kopi merek kapal api dipilih secara accidental sampling sebagai responden. Kuesioner digunakan untuk pengumpulan data dan SPSS digunakan untuk menguji hipotesis.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa citra merek terhadap keputusan pembelian berapa pada level sedang, dan cita rasa terhadap keputusan pembelian berada pada level sangat kuat. Kemudian citra merek dan cita rasa terhadap keputusan pembelian berapa pada level rendah. Selain itu, citra merek baik akan menurunkan keputusan pembelian dan cita rasa meningkatkan keputusan pembelian kopi merek kapal api di kota Banjarmasin.

Kata kunci: citra merek, cita rasa, keputusan pembelian

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI