DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Permintaan Rumah Bersubsidi di Kota Banjarbaru
PENGARANG:EMYLDA NAURA QATRUNNADA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-06-27


Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui: (1) pengaruh harga rumah subsidi, pendapatan perkapita, dan suku bunga secara simultan terhadap permintaan  rumah bersubsidi di kota banjarbaru.(2) pengaruh  harga rumah subsidi, pendapatan perkapita, dan suku bunga secara parsial terhadap permintaan rumah bersubsidi di Kota Banjarbaru.

Penelitian ini menggunakan metode penelitian regresi linier berganda data time series dengan runtun waktu tahun 2010-2022 dengan uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Data yang digunakan adalah data sekunder yang bersifat kuantitatif yang diperoleh melalui dinas terkait di pemerintahan kota Banjarbaru.

 Hasil penelitian menyatakan bahwa secara simultan, seluruh variabel bebas berpengaruh signifikan terhadap Permintaan Rumah bersubsidi di Kota Banjarbaru. Secara parsial, harga berpengaruh positif dan signifikan, sementara suku bunga berpengaruh negative dan signifikan terhadap permintaan rumah bersubsidi di kota Banjarbaru. Sementara pendapatan perkapita negative dan tidak berpengaruh signifikan terhadap permintaan rumah bersubsidi di kota Banjarbaru.

Kata Kunci:Permintaan Rumah Bersubsidi; Harga Rumah; Pendapatan Perkapita;Suku Bunga

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI