DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH PROMOSI DAN BRAND LOYALTY CLOTHING BRAND TSABIT TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN DI KOTA BANJARMASIN
PENGARANG:RIZALDY IKHWAN KOSASIH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-06-28


ABSTRAK

            Rizaldy Ikhwan Kosasih, 2023, Pengaruh Promosi dan Brand Loyalty Clothing Brand Tsabit Terhaadap Minat Beli Konsumen di Kota Banjarmasin Dibimbing oleh BapakSiswanto dan Ibu Astinana Yuliarti.

            “Tsabit” merupakan salah satu clothing brand lokal asal Banjarmasin yang sudah ada sejak Juli 2019 di Kota Banjarmasin.penjualan Tsabit tiap tahun mengalami perubahan, fluktuasi naik turun  pada 5 tahun terakhir yang mana cenderung terjadi penurunan.

Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh secara parsial maupun simultan antara Promosi dan Brand Loyalty terhadap minat beli konsumen pada Clothing Brand Tsabit di Kota Banjarmasin.

            Pendekatan penelitian ini adalah kuantitatif dengan tipe explanatory. Dengan subjek penelitian karakteristik minat pembelian produk Tsabit dan sampel yang diambil sebanyak 100 orang dengan teknik purpossive sampling, data dikumpulkan menggunakan kuesioner dan dianalisis menggunakan analisis regresi linear berganda.

            Hasil pengujian hipotesis menunjukkan variabel Promosi berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap Minat Beli Produk Tsabit Worldwide di Banjarmasin dengan nilai sig 0,000 < 0,05. Variabel Brand Loyalty berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap Minat Beli Produk Tsabit Worldwide di Banjarmasin dengan nilai sig 0,000 < 0,05.Dan variabel Promosi dan Brand Loyalty berpengaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap Minat Beli Produk Tsabit Worldwide di Banjarmasin dengan nilai sig 0,000 < 0,05. Nilai R Square dengan nilai 0,739 adalah R kuadrat, yang menunjukkan  bahwa variabel independen yang diambil dalam penelitian ini memiliki besar pengaruh dengan variabel dependen sebesar 73,9% sehingga selebihnya sebesar 26,1% adalah dipengaruhi variabel-variabel lain yang tidak dikemukakan dalam penelitian ini

 

Kata kunci :Promosi, Brand Loyalty, Minat beli, Clothing Brand

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI