DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH CORPORATE GOVERNANCE PERCEPTION INDEX (CGPI), KEBIJAKAN DIVIDEN, KEBIJAKAN UTANG, DAN PROFITABILITAS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN GO PUBLIC YANG MASUK DALAM PEMERINGKATAN CORPORATE GOVERNANCE PERCEPTION INDEX PERIODE 2012-2017)
PENGARANG:RISKA MAYLANI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-07-10


ABSTRACT

 

Riska Maylani, (2019) The ??Influence of CGPI (Corporate Governance Perception Index), Dividend Policy, Debt Policy, and Profitability on The Company Value (Empirical Study: Go Public Companies Listed on Corporate Governance Perception Index Period of 2012-2017). Promotor: Chairina, SE, M.Si, Ak, CA.

 

This study aims to determine the effect of fundamental factors, namely regarding corporate governance perception index (CGPI), dividend policy (DPR), debt policy (DER), and profitability (ROE) of the company to the value. This research conducted on go public companies listed on CGPI ranking.

This research is a type of quantitative research with a causality method. The sample was a purposive sampling technique, which is based on companies going public that consistently listed on CGPI ranking for the period 2012-2017, and always distribute dividends for the period 2012-2017. The data used on this study are secondary data, and the data collection techniques used are documentation techniques. Multiple linier regession are used as analysis method with using SPSS 25 as the tools.

The results of this research showed that Corporate Governance Perception Index (CGPI), Dividend Policy (DPR), Debt Policy (DER) has no effect on company value (PBV), whereas the Profitability (ROE) has a significant effect on company value (PBV). This shows that only the profitability is still considered by investors for the purchase of shares. The increase of stock purchases will have an impact on increasing the value of the company.

 

Keywords: Corporate Governance Perception Index (CGPI), Dividend Policy (DPR), Debt Policy (DER), Profitability (ROE) and Corporate Value (PBV)

  

ABSTRAKSI

 

Riska Maylani, (2019) Pengaruh CGPI (Corporate Governance Perception Index), Kebijakan Dividen, Kebijakan Utang dan Profitabilitas Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Empiris Pada Perusahaan Go Public Yang Masuk Dalam Pemeringkatan Corporate Governance Perception Index Periode 2012-2017). Pembimbing: Chairina, SE, M.Si, Ak, CA.

 

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah faktor-faktor fundamental yaitu CGPI, kebijakan dividen, kebijakan utang dan profitabilitas berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan go public yang masuk dalam pemeringkatan CGPI.

Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan metode kausalitas. Pengambilan sampel menggunakan teknik purpossive sampling, yang didasarkan pada perusahaan go public yang secara konsisten masuk dalam pemeringkatan CGPI periode 2012-2017, dan selalu membagikan dividen periode 2012-2017. Jenis data dalam penelitian ini adalah data sekunder dan teknik pengumpulan data yang digunakan ialah dengan teknik dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan merupakan analisis regresi linier berganda dengan bantuan program SPSS 25.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa Corporate Governance Perception Index (CGPI), Kebijakan Dividen (DPR), Kebijakan Utang (DER)tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan (PBV), sedangkan Profitabilitas (ROE) berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan (PBV). Hal ini menunjukkan bahwa hanya variabel profitabilitas yang masih dipertimbangkan investor untuk pembelian saham. Peningkatan pembelian saham akan berdampak pada meningkatnya nilai perusahaan (PBV).

 

Kata kunci: Corporate Governance Perception Index (CGPI), Kebijakan Dividen (DPR), Kebijakan Utang (DER), Profitabilitas (ROE) dan Nilai Perusahaan (PBV)

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI